10 Cara Menghemat Bahan Bakar Mobil

Posted by

Hemat bahan bakar adalah keinginan setiap pemilik kendaraan. Selain pihak pemerintah juga menganjurkan

Hemat bahan bakar adalah keinginan setiap pemilik kendaraan. Selain pihak pemerintah juga menganjurkan, sekarang ini setiap produsen mobil yang meluncurkan produk terbarunya yang irit bahan bakar lebih mendapat dukungan dari pemerintah.

Terlepas dari pemerintah maupun produsen mobil, sebenarnya cara dan kecakapan mengemudi akan sangat berpengaruh pada efisiensi bahan bakar mobil. Hal seperti ini bisa di buktikan, bahwa mobil yang sama tapi di sopir oleh dua orang berbeda, tidak akan menghabiskan bahan bakar yang sama. Bila Anda ragu dan sulit membuktikannya mungkin bisa saling curhat untuk mencari info dengan rekan/keluarga yang memiliki jenis kendaraan yang sama.

Jenis mobil bisa dipastikan lebih irit BBM ketimbang mobil bekas, second dan keluaran lama. Karena selain kondisi mesin yang masih bagus, sudah tentu mobil tersebut juga sudah di set agar hemat bahan bakar minyak. Dan untuk Anda yang ingin menghemat bahan bakar, Teknovanza ada tips untuk di praktekkan dan di buktikan.

Tips dan Cara mengemudi mobil agar irit bahan bakar.

 Tips dan Cara mengemudi mobil agar irit bahan bakar.

Kurangi Penggunaan Mobil Jarak Dekat

Pengunaan jarak dekat selain hanya akan lebih boros BBM juga lebih banyak mengeluarkan polusi udara setiap kali mobil di hidupkan. Hal ini di sebabkan karena catalytic converter (yang berfungsi mengurangi emisi polusi udara) tidak mampu beroperasi dengan sempurna hingga mesin kendaraan benar-benar hangat.

Untuk suatu perjalanan yang kurang dari 5 km, mesin tidak memungkinkan untuk mencapai suhu operasi puncaknya. Dan sebaiknya Anda menghindari pengunaan mobil jarak pendek. Sebagai solusi Anda bisa mengunakan motor atau sepeda sambil bersantai dan sudah tentu lebih praktis, atau dengan cara jalan kaki untuk mendapatkan manfaat kebugaran.

Penggunaan Gigi Yang Tepat

Berikut alasan kenapa Anda harus mengendarai mobil dengan gigi yang tepat. Pertama, dengan mengendarai mobil pada gigi rendah mengakibatkan mobil lebih boros bahan bakar. Dan bila Anda membiarkan mobil berada pada top gear ketika melintasi kawasan di area berbukit dan menanjak, hal tersebut juga memboroskan BBM. Bila Anda mengendarai mobil bertransmisi manual, sebaiknya segera oper gigi setelah mobil terasa nyaman di kendarai dengan gigi yang lebih tinggi, dan hindari akselerasi yang berlebihan.

Berkendara Dengan Halus

Nikmati cara mengemudi dengan kecepatan yang konstan, selain mobil akan jauh lebih efisien juga hanya sedikit mengeluarkan polusi udara. Cara seperti ini bisa Anda lakukan dengan mengindari jam-jam sibuk karena sudah tentu jalan macet dan Anda tidak bisa menikmati perjalanan dengan kecepatan konstan. Anda akan sering menginjak pedal gas yang menyebabkan konsumsi bahan bakar meningkat.

Memanaskan Mobil Cukup 5 minit

Hindari untuk memanaskan mobil lebih dari 5 menit. Sekarang ini sudah banayak jenis dan model mobil tidak perlu dipanaskan terlebih dahulu, terutama jika mobil Anda tersebut keluaran baru, hanya akan membuang bahan bakar. Hal yang perlu Anda lakukan hanyalah tinggal menghidupkan mobil setiap kali ingin pergi. Dan jangan lupa untuk matikan mesin mobil di lampu merah yang lama atau juga berhenti di kemacetan panjang.

Jangan Ngebut

Hal dasar yang perlu kita ketahui adalah konsumsi bahan bakar mobil secara otomatis akan meningkat saat kecepatan mobil melebihi dari 90 km/jam. Sebaiknya, seperti yang telah Teknovanza sampikan di atas tadi, untuk mengendarai mobil dengan kecepatan konstan.

Lepaskan Eksterior Mobil

Kurangi beban berlebih dan melepas bagian bagian mobil yang kurang penting, terutama pada eksterior. Beberapa bagian tambahan pada eksterior mobil yang mungkin bisa anda lepas adalah seperti: atap, spoiler. Dan dengan membiarkan kaca jendela mobil terbuka bisa menimbulkan hambatan udara yang meningkatkan konsumsi penyerapan bahan bakar.

Tekanan Ban Mobil

Selalu perhatikan dan jaga tekanan angin pada ban mobil Anda. Karena keadaan ban mobil kempes menjadi salah satu penyebab dari borosnya bahan bakar. Selain dengan selalu memperhatikan tekanan angin pada ban bisa menghemat konsumsi BBM, perlakuan ini juga bertujuan untuk memperpanjang usia ban.

Kurangi Pengunaan AC

Banyak pemilik mobil belum mengetahui bahwa penggunaan AC mobil yang terlalu sering mengakibatkan pemborosan bahan bakar sebesar 10%. Cara yang bisa Anda lakukan adalah membuka kaca jendela mobil jika melintasi kawasan yang sejuk mungkin seperti di daerah perbukitan, dan pegunungan. Untuk Anda yang tingal di kota untuk point ke-8 ini mungkin tidak bisa Anda lakukan bahkan untuk malam hari.

Kurangi Beban Mobil

Dalam point ini sebenarnya sudah Teknovanza singggung di atas, tapi semakin berat dan banyak beban pada suatu mobil, maka sudah jelas juga semakin memerlukan konsumsi bahan bakar.
Dalam point ini sebenarnya sudah disingggung di atas, tapi semakin berat dan banyak beban pada suatu mobil, maka sudah jelas juga semakin memerlukan konsumsi bahan bakar. Sebaiknya hindari menyimpan barang-barang berat yang tidak penting di mobil.

Service dan Perawatan

Terakhir dan terpenting adalah dengan menjaga mobil agar selalu dalam kondisi terbaiknya. Melakukan servis rutin secara berkala, selain akan membuat kondisi mesin dapat bekerja lebih optimal, konsumsi bahan bakar juga lebih stabil/standar. Dan sebaiknya mengunakan jenis bahan bakar minyak yang khusus direkomendasikan untuk mobil Anda.
Sumber


Blog, Updated at: 8:35 PM
Powered by Blogger.